Satu Bangunan SD Terdampak Regrouping di Magetan Dihibahkan Untuk Bangun SLB

Bupati Suprawoto : Pemkab Magetan telah menghibahkan satu bangunan SD terdampak regrouping untuk membangun Sekolah Luar Biasa (SLB) baru.

Beritatrends, Magetan – Kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan terhadap para Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) terus diwujudkan.

Pasalnya, Pemkab setempat telah menghibahkan satu bangunan SD terdampak regrouping untuk membangun Sekolah Luar Biasa (SLB) baru.

Bupati Magetan Suprawoto menyebut, bangunan tersebut terletak di Jalan Sawo Kecamatan Magetan, tepatnya bangunan bekas SDN Selosari 4.

“Kita juga akan membangun SLB baru. Karena itu kewenangannya provinsi, kita sudah berikan hibah tanah SD yang diregrouping di sekitar Jalan Sawo, sehingga ABK bisa tetap sekolah,” kata Bupati saat sambutan dalam acara ‘Penyaluran Kursi Roda Bagi Penyandang Cerebral Palsy, di Pendopo Surya Graha, Selasa (08/08/2023).

Bupati berharap, dengan adanya SLB di pusat kota, para ABK dapat terus bersekolah tanpa terhalang jarak. Pihaknya juga mengaku terus melakukan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) untuk mendukung ABK agar tetap berprestasi.

“Saya sudah selalu berkoordinasi dengan Pemprov supaya anak-anak kita punya kesempatan yang sama. Karena anak berkebutuhan khusus justru biayanya jauh lebih mahal, oleh karena itu kewajiban kita memberi kemudahan,” tuturnya.

Memang, hibah bangunan bekas SD terdampak regrouping adalah hasil kebijakan Bupati Magetan agar bangunan tak mangkrak dan dapat dimanfaatkan bersama.

“Saya membuat kebijakan kalau SD yang diregrouping tanahnya milik desa, bangunannya saya minta dihibahkan. Tetapi kalau tanahnya milik kabupaten bisa untuk pinjam pakai,” pungkas Bupati.

Baca Juga  Polres Tanah Karo Diduga “Mandul”, 6 Bulan Laporan Dugaan Penyelewengan Pupuk Mengeram dan Tak Ada Penetapan Tersangka !

Pos terkait