Tim Haiyo Kultro Meluncurkan Produknya di Kegiatan PTA 2023

Tim Haiyo Kultro 

Beritatrends, Sidoarjo – Haiyo Kultro merupakan nama tim yang dibentuk oleh Haikal dan Tio yang merupakan siswa SMAN 3 Sidoarjo. Kepanjangan Haiyo Kultro yaitu “Haikal Tio Kultural Font”. Haiyo Kultro berfous pada desain font bertema keberagaman Indonesia. Haiyo Kultro memiliki tujuan untuk memperkenalkan keberagaman Indonesia melalui seni huruf atau font yang telah dibuat.

SMAN 3 Sidoarjo mengadakan kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan (PTA) pada tanggal 8-9 September 2023. Dalam kegiatan tersebut, tim Haiyo Kultro bekerja sama dengan panitia sie publikasi dokumentasi PTA terkait dekorasi banner PTA 2023. Tim Haiyo Kultro menggunakan font varian “mentari aceh” sebagai headline banner PTA.

Salah satu tim Haiyo Kultro Haikal Ajie Prasetyo mengatakan “Harapannya, melalui produk Haiyo Kultro di lingkungan sekolah terutama pramuka, siswa tertarik melihat produk Haiyo Kultro dan mengerti filosofi dari huruf Haiyo Kultro.” Melalui produk Haiyo Kultro, siswa dapat melihat produk Haiyo Kultro baik dari segi estetika dan edukasi.

Tim Haiyo Kultro juga mengharapkan produk Haiyo Kultro dapat menyebar lebih luas lagi, baik digunakan di lingkungan masyarakat bahkan UMKM. Untuk saat ini, varian Haiyo Kultro baru ada 2 yaitu varian mentari aceh (warna kuning) dan varian laut sulawesi (warna biru). Di masa mendatang, produk Haiyo Kultro akan terus berkembang dan dapat membuat banyak varian Haiyo Kultro serta dapat membantu perkembangan ekonomi UMKM dengan nilai estetika Haiyo Kultro.

Produk Haiyo Kultro ini mendapatkan sambutan positif dari staf sekolah dan rekan-rekan sesama siswa. Hal ini menunjukkan bahwa produk Haiyo Kultro berpengaruh bagi masyarakat terutama terhadap siswa sekolah dapat menjadi edukasi keberagam Indonesia.

Baca Juga  Tahun Ajaran 2024/2025 IPA dan IPS Dihapus, SMA Negeri 1 Magetan Telah 3 Tahun Jalani Kumer

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *